Penyebab CCTV Rusak – Memasang kamera cctv dirumah memang menjadi salah satu cara untuk meningkatkan keamanan rumah Anda.
Apalagi saat Anda sedang bepergian atau tidak sedang dirumah Anda juga bisa meremote keadaan rumah Anda lewat HP yang terhubung ke kamera cctv.
Terlebih cctv dapat merekam kejadian secara langsung dalam bentuk video. Namun, setiap barang elektronik buatan manusia pasti tidak sempurna, pasti akan ada masa dimana cctv itu rusak.
Contents
Sebab Terjadinya Kerusakan Pada CCTV
Nah, lantas bagaimana cara mengatasi cctv rusak? Tentu hal ini akan menjadi masalah baru bagi Anda. Langkah pertama yang harus Anda lakukan adalah mengenal penyebab terjadinya kerusakan.
Oleh karena itu, disini dengan murah hatinya mimin rumah jasa akan memberikan penjelasan penyebab cctv rusak.
Penasaran? Yuk, simak penjelasan selengkapnya berikut ini.
#1. Power Supply dan Adaptor Pada CCTV Rusak atau Mati

Salah satu sebab terjadinya kerusakan pada cctv Anda adalah power supply yang sudah mati. Langkah yang harus dilakukan yakni cek dan memastikan terlebih dahulu apakah power supply masih hidup atau sudah mati.
Gunakan alat avometer untuk cek kondisi adaptor atau power supply nya. Jika memang sudah terbukti mati, maka segeralah ganti adaptor atau power supply dengan yang baru.
Karena komponen ini memiliki peran penting dalam kamera cctv, jadi harus segera di eksekusi.
#2. Lensa Kamera CCTV Mati atau Rusak

Kondisi berikut ini bisa jadi karena lensa kamera cctv memang sudah mati. Karena jika lensa kamera mati otomatis rekaman video yang ada pada monitor DVR mati dan tidak tersimpan.
Namun jika kamera cctv memiliki fitur infrared yang masih nyala, maka kesimpulannya power supply atau adaptor tidak rusak, hanya lensa kameranya saja yang rusak.
Cara mengatasi nya adalah membawanya ke jasa service cctv terdekat agar bisa ditangani dan diperbaiki dengan cepat.
#3. DVR Mati atau Rusak

DVR merupakan jantung bagi cctv sehingga ia memiliki peran yang vital. Jika DVR sudah rusak dan tidak berjalan dengan baik maka otomatis sistem pada cctv tidak akan berjalan.
Apabila ini terjadi, maka solusi yang tepat adalah membeli DVR yang baru dengan harga yang lumayan mahal. Namun, jika Anda hanya memiliki budget yang pas-pasan Anda bisa membawanya ke jasa service cctv.
Nah, sedikit tips untuk memilih jasa service cctv adalah pastikan ia sudah memiliki testimoni yang baik.
Tips lainnya adalah pastikan tempat service tersebut sudah memiliki rating tinggi dan telah dipercaya mampu mengatasi masalah cctv dengan cepat dan amanah.
Nah, ngomong-ngomong amanah, rumah jasa telah menjadi jasa kebutuhan rumah yang murah dan amanah di Indonesia. Adapun jasa yang kami tawarkan diantaranya jasa pasang cctv, jasa service cctv dan masih banyak lagi.
Yuk, buruan pakai rumah jasa sebagai teman jasa kebutuhan rumahmu sekarang juga!
#4. Port Konektor Rusak

Penyebab cctv rusak berikutnya bisa jadi karena port konektor yang sudah rusak. Biasanya ini terjadi pada port yang terdapat pada DVR.
Cara mengatasinya adalah dengan memindahkan port konektor dengan port konektor lainnya yang masih berfungsi. Nah hal ini bisa bertahan dalam waktu yang sementara.
Alangkah baiknya jika Anda menservis kan port konektor DVR Anda agar bisa berfungsi seperti awal mula.
#5.Kabel CCTV Rusak atau Putus

Jika tanda-tanda diatas sudah Anda coba tapi tetap mati juga, kemungkinan penyebab cctv rusak karena kabel cctv yang sudah putus. Hal ini bisa terjadi karena ketindihan barang, kecelakaan alam atau digigit tikus.
Solusi yang tepat adalah ganti kabel cctv Anda dengan yang baru.
Nah, itulah tadi beberapa penyebab cctv rusak dan cara mengatasinya. Penting sekali untuk mengenal sebab terjadinya kerusakan pada cctv Anda agar bisa mengatasi kerusakan tersebut, atau paling tidak tahu bagian cctv mana yang rusak.
Buat kalian yang masih bingung jenis cctv apa yang cocok untuk dipasang dirumah, Anda bisa simak artikel tentang jenis cctv untuk rumah yang paling cocok di website rumah jasa.
Leave a Reply